Di Balik Rasa Pedasnya Ternyata Cabe Merah Memiliki Banyak Manfaat Loh, Ini Manfaatnya

shareinfomanfaat.blogspot.com - CABAI MERAH biasa digunakan untuk memasak agar masakan terasa pedas. Tumbuhan yang bernama latin  Capsicum annum ini, kerap digunakan di hampir setiap masakan lauk untuk teman nasi. Namun, masih jarang yang mengetahui manfaatnya bagi kesehatan.


Manfaat 
Berbagai peneliti menyimpulkan dibalik rasa pedasnya, cabe memiliki banyak manfaat. Diantaranya , cabe dapat mengurangi resiko kanker, menurunkan kadar kolesterol dalam darah dan bahkan dapat menyembuhkan luka.

Dokter khursheed jeejeebhoy, ahli penyakit dalam dari University of Toronto menganjurkan konsumsi makanan pedas secara teratur untuk meningkatkan kualitas tubuh. Menurutnya, mengkonsumsi  makanan pedas secara tidak berlebicahan sangat baik bagi kesehatan dan mengurangi risiko kanker.

Sementara itu, penelitian yang dilakukan tim dari Australia juga mengungkap, menambahkan cabai dalam setiap masakan bisa menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Hasil penelitian itu juga menjelaskan, makanan pedas juga menstabilkan kadar insulin dalam darah.

Cabe juga dapat memperkecil risiko terserang stroke, penyumbatan pembuluh darah, impotensi, dan jantung koroner. Karena, dengan mengkonsumsi capsaisin secara rutin darah akan tetap encer dan kerak lemak pada pembuluh darah tidak akan terbentuk. Sehingga, darah akan mengalir dengan lancar. Jadi, cabe juga berkhasiat mengurangi terjadinya penggumpalan darah(trombosis)
Dalam dua penelitian yang lain, cabai merah merupakan salah satu bahan makanan yang membantu mengurangi resiko tekanan katarak. Hal ini karena peran dari vitamin C dan karoten yang hadir dalam cabai. Jadi mulai sekarang jangan melihat cabai merah hanya dari pedasnya saja, buah ini memiliki banyak manfaat.

Olahan 
Diantara resep-resep sambal cabai merah, salah satu yang populer adalah cabai merah padang. Sambal ini dikenal khas karena aroma daun jeruknya. Berikut cara membuatnya:
Sambal  Cabai Merah Padang

Bahan:
  • 15 buah cabe merah keriting
  • 3 buah cabe rawit merah 
  • 7 butir bawang merah 
  • 2 siung bawang putih 
  • 1 buah tomat merah 
  • 2 lebar daun jeruk 
  • Garam, merica dan gula pasir secukupnya
  • ½ sdt kaldu bubuk instan(royco ayam) atau sesuai selera
  • 50 ml air
  • Minyak goring atau margarine.
Cara Membuat:
  • Ulek kasar cabe merah keriting, cabe rawit, bawang merah, bawang putih, dan tomat.
  • Tumis bahan yang sudah diulek bersama daun jeruk hingga wangi.
  • Tuang air lalu beri merica, garam, kaldu bubuk dan gula secukupnya.
  • Aduk rata dan masak sampai air meresap dan menjadi agak mengental.
  • Angkat dan silahkan coba. [shareinfomanfaat.blogspot.com]