Bahaya Koran Bekas untuk Wadah Gorengan



Pemakaian koran bekas sebagai wadah atau sekedar alas untuk meniris minyak masih saja banyak kita lihat di sekitar. Padahal, menggunakan koras bekas walaupun sekedar meniriskan minyak menyebabkan dampak negatif bagi kesehatan tubuh. 

Kertas koran dan tinta pada koran mengandung zat yang berbahaya jika tertelan ke dalam tubuh. Nah, berikut ini bahaya pemakaian koran bekas untuk wadah/alas gorengan bagi kesehatan kita.

Mengganggu kesehatan paru-paru dan ginjal

Kertas koran mengandung grafit yang jika tertelan dapat menjadi racun bagi tubuh. Terlalu lama dan terlalu sering zat tersebut di dalam tubuh, maka tubuh tidak akan mampu menghilangkan racun dan metabolitnya melalui eksresi. Jika terus terakumulasi maka dapat menyebabkan gangguan kesehatan pada paru-paru dan ginjal. 

Memicu kanker

Tinta pada koran dapat luruh saat terkena minyak yang ada di gorengan. Semakin lama gorengan bersinggungan dengan tinta tersebut, maka zat dalam tinta akan terserap masuk pada gorengan. Jika masuk ke dalam tubuh, dalam jangka panjang zat yang bersifat karsinogenik tersebut dapat memicu kanker. 

Masalah pencernaan dan hormon

Tinta koran mengandung pelarut kimia yang dapat terserap pada gorengan. Akibatnya, dalam jangka pendek dapat berpengaruh pada masalah pencernaan dan gangguan pada keseimbangan hormon.

Untuk mencegah terjadinya hal tersebut, maka ganti kebiasaan menggunakan koran bekas pada gorengan. Ganti dengan kertas dapur atau tisu. Kertas polos lebih baik dibandingkan dengan kertas koran yang bertinta.