Manfaat Kenitu Atau Sawo Duren Bagi Kesehatan - Buah yang satu ini mempunyai banyak sekali nama daerah. Salah satunya disebut dengan Apel Ijo (Jawa), Kenitu (Jatim), Sawo Manila (Lampung), Genitu (Madura), Sawo Kadu (Banten), Dan masih banyak lagi yang lainnya. Masih dalam Klasifikasi kerajaan Plantae, nama latin atau ilmiah dari kenita ialah Chrysophyllum cainito. Diduga berasal dari Amerika Tengah dan Hindia barat. Buah ini memang memang dagingnya lembut sehingga juga banyak digemari oleh kalangan masyarakat. Nah yang jadi pertanyaan disini adalah : Apa saja khasiat dari buah kenitu? Yuk lanjut saja membaca!
Manfaat Kenitu Atau Sawo Duren Bagi Kesehatan |
Ciri / Deskripsi :
Pohonnya berkulit cokelat dengan ketinggian mencapai sekitar 25m, Rata-rata dari pohon mempunyai ranting yang cukup banyak. Daun berwarna hijau pada saat masih muda, namun akan berubah seiring dengan bertambahnya usia dari daun, berwarna kuning keemasan pada bagian bawah, serta hijau tua mengkilap pada bagian atas. Bunganya kecil-kecil bertangkai panjang berwarna kekuningan. Buah buni dengan kulit mengkilap berwarna hijau keunguan. Buah kenitu sangat bikamt dikonsumsi dalam keadaan segar matang.
Manfaat Kenitu Atau Sawo Duren Bagi Kesehatan :
- Menurunkan kadar gula darah (diabetes).
- Mengurangi gejala rematik dan nyeri otot.
- Mengurangi dahak dan menyembuhkan batuk.
- Penambah tenaga dan obat kuat bagi kaum pria.
- dll.
Dari khasiat yang sudah disebutkan diatas, semua itu bisa didapat dari pepagan(kulit kayu), getah, buah dan juga bijinya. Untuk menggunakan, cukup rebus kemudian diminum selagi hangat.
Demikianlah postingan mengenai Manfaat Kenitu Atau Sawo Duren Bagi Kesehatan. Semoga apa yang kami tulis ini bisa berguna bagi yang membutuhkan. Selamat membaca!