Kandungan Manfaat Dan Khasiat Tanaman Kapasan Bagi Kesehatan - Tumbuhan penghasil minyak kasturi ini mempunyai banyak kegunaan bagi kesehatan tubuh kita. Dengan masih klasifikasi kerajaan plantae, sebutan latin atau ilmiahnya ialah Abelmoschus moschatus. Namun di berbagai daerah khususnya jawa, Kapasan dipanggil juga dengan kakapasan, kaworo, regula, rewulow, waron, kastore, dan juga bukal.
Kandungan Manfaat Dan Khasiat Tanaman Kapasan Bagi Kesehatan |
Ciri-ciri dari tanaman kapasan yaitu berbentuk semak, bercabang, tumbuh tegak dengan mencapai ketinggian pohon hingga 2.5m dengan batang berambut kasar. Daun berwarna hijau, tulang berjari dan berujung runcing. Kapasan ini dapat tumbuh di tanah kosong seperti ladang, pinggir sawah, pinggir jalan dll. Nah yang sering dipertanyakan ialah : Apa saja kandungan kimia dari kapasan? Serta apa saja manfaat yang bisa didapat untuk tubuh? Yuk kita simak keterangan singkat dibawah.
Kandungan senyawa atau zat kimia dari kapasan tidaklah banyak, hanya sekitar ada beberapa saja yang diantaranya : Flavonoida, Tanin, Dan juga Saponin.
Kandungan Manfaat Dan Khasiat Tanaman Kapasan Bagi Kesehatan :
- Sebagai obat gosok yang menghangatkan.
- Sebagai campuran bedak gatal.
- Bersifat antipretik (menurunkan demam / panas).
- Mengelurkan nanah pada bisul, luka dll.
- Sebagai obat anti radang atau pembengkakan.
- Peluruh kencing atau melancarkan saluran kemih.
- dll.
Untuk pemakaian sebagai jamu, Kapasan bisa digunakan pada bagian akar, daun dan biji. Dan bisa direbus kemudian diminum. Selain itu, biji dari kapasan juga dimanfaatkan untuk bahan kosmetik seperti campuran parfum dll.
Nah itulah bahasan singkat tentang Kandungan Manfaat Dan Khasiat Tanaman Kapasan Bagi Kesehatan. Semoga apa yang kami tulis dan kami tuangkan disini bisa bermanfaat bagi orang banyak. Untuk pengetahuan lebih lanjut, silahkan cek pada related post dibawah guna melihat artikel tanaman obat yang lain. Sekian dan salam sehat selalu.